7 Profesi dengan bayaran termahal per JAM

Kampus Bit
7 Profesi dengan bayaran termahal per JAM
Tidak seperti karyawan biasa yang mendapat gaji setiap bulannya, beberapa profesi ini mendapat bayaran setiap jamnya. Bahkan, ada yang angkanya mencapai setengah jutaan lho! Kamu pasti sering mendengar keluhan teman atau kerabat dekat yang dompetnya selalu jebol pas tanggal tua tiba. Sebaliknya, di tanggal muda justru mereka menunggah kegiatannya di restoran-restoran mewah. Apa kamu pernah merasakannya? Salah satu penyebabnya, bisa jadi karena uang gajian yang baru cair di akhir bulan. Ditambah, pengelolaan bujet yang masih belum sempurna. Mengatur uang bulanan emang gak gampang, terutama bagi kamu yang baru bekerja. Selain membutuhkan ketelitian, kamu juga harus mengorbankan waktu yang gak sedikit untuk mengurusnya.Eits.. tapi gak usah khawatir! Pasalnya, ternyata banyak pekerjaan yang memungkinkan kamu dibayar sesuai waktu yang diberikan kepada perusahaan dan gak perlu tunggu akhir bulan lagi. Udah gitu, jumlahnya lumayan fantastis lagi! Penasaran apa aja? Yuk, kita lihat langsung tujuh profesi yang bayaran per jamnya paling mahal berikut ini:
7. Sopir truk – Rp 197 ribuan
Sopir truk profesi bayaran termahal per jam. Mengutip dari The Balance Careers, pekerjaan pertama yang masuk dalam daftar adalah sopir truk. Mungkin sebelumnya kamu belum pernah mengira kerjaan ini bisa masuk dalam daftar. Keahlian untuk bisa mengendalikan ukuran truk yang besar adalah skill yang gak dimiliki setiap orang.  Apalagi, kalau logistik yang dibawa tergolong berbahaya dan riskan untuk rusak. Maka dipastikan butuh seorang yang mempunyai jam terbang yang tinggi. Sopir truk pada umumnya dibayar sekitar US$ 14 atau setara Rp 197 ribuan per jam.
6. Customer service – Rp 222 ribuan
Setelah sopir truk, ada kerjaan sebagai customer service yang setia melayani para pertanyaan pelanggan. Gak sekadar asal bicara, seorang customer service harus memiliki kepribadian yang ramah kepada setiap orang dan tentunya pengetahuan tentang produk perusahaan yang ditempatinya. Rata-rata pendapatan customer service per jamnya adalah sekitar US$ 15,8 atau setara Rp 222 ribuan.
5. Pekerja konstruksi – Rp 225 ribuan
Di urutan kelima, ada profesi pekerja konstruksi yang sering kita temui belakangan ini karena pemerintah lagi getol-getolnya membangun proyek besar. Salah satu penyebab mengapa pekerja konstruksi dibayar lumayan mahal oleh pihak kontraktor adalah, tingkat risiko cedera hingga kematian yang tinggi. Jumlah uang yang bisa didapatkan oleh pekerja konstruksi diperkirakan sekitar US$ 16 atau senilai Rp 225 ribuan.
4. Asisten dokter gigi – Rp 254 ribuan
Selanjutnya, di urutan keempat ada profesi asisten dokter gigi. Kalau kamu lagi pergi ke klinik atau rumah sakit pasti sering melihat sosok yang satu ini, kan? Tugas dan kewajibannya sebagai orang yang membantu dokter gigi merawat pasien sangat krusial. Terutama, untuk kondisi tertentu yang emang membutuhkan penanganan medis khusus. Pemasukan seorang asisten dokter gigi ditaksir mencapai US$ 18,1 atau Rp 254 ribuan per jam.
3. Sekretaris atau asisten administratif – Rp 256 ribuan
Masuk ketiga besar ada profesi yang umumnya dilakukan seorang wanita yakni sekretaris atau asisten administrasi. Ketekunan dan ketelitian tinggi menjadi salah satu syarat kalau kamu pengin mengisi posisi satu ini di sebuah perusahaan. Bayarannya juga lumayan besar bisa menyentuh US$ 18,2 atau Rp 256 ribuan per jam.
2. Pegawai keuangan – Rp 261 ribuan
Di posisi kedua adalah, pegawai keuangan. Pegawai keuangan di sini bisa beragam, mulai dari institusi bank hingga pemerintahan. Skill mengelola data serta ketelitian dalam menghitung uang adalah modal utama bagi kamu yang pengin menjadi pegawai keuangan. Uang yang bisa kamu kantongi per jamnya jug lumayan banget lho mencapai US$ 18,6 atau sekitar Rp 261 ribuan.
1. Pengacara  – Rp 550 ribuan
Bertengger di posisi puncak ada orang yang bekerja sebagai pengacara. Pantas saja banyak advokat kondang seperti Hotman Paris yang memiliki harta miliaran rupiah. Kalau kamu mau jadi pengacara maka kamu wajib menempuh pendidikan tinggi jurusan hukum. Upah yang dibayarkan klien pun terbilang tinggi, bisa mencapai US$ 39 atau Rp 550 ribuan per jam. Apalagi, kalau kasus yang kamu perkarakan bisa dimenangkan di pengadilan, bisa dapat bonus yang angkanya sangat besar. Sekadar diketahui, angka di atas gak selalu sama di setiap perusahaan karena memiliki kebijakan dan perjanjian tersendiri yang disepakati pihak pemberi dan penerima kerja.Itulah tujuh profesi dengan bayaran per jam termahal yang ada. Dari ketujuh nama berikut, mana nih yang kira-kira kamu pengin geluti? Apapun pekerjaannya selama dilakukan serius pasti bakal berbuah manis ya, guys.
Regards
Kampus Bit

You may like these posts