5 tips cara cari uang tambahan untuk mereka yang tidak punya keahlian spesifik

Kampus Bit
5 tips cara cari uang tambahan untuk mereka yang tidak punya keahlian spesifik
Gaji bulanan kadang umurnya tidak bertahan sampai akhir bulan. Kalau sudah begini, baru terasa pening memikirkan bagaimana bertahan sementara sampai menunggu gajian tiba. Solusi yang paling sering muncul adalah mencari ide atau tips uang tambahan. Ada yang berusaha mencari pekerjaan sambilan, bisnis sampingan dan sebagainya. Bagi yang punya keahlian mungkin terdengar gampang mendapatkan pekerjaan sampingan. Tapi bagaimana dengan mereka yang tidak punya keahlian spesifik? Tenang, mungkin ide dibawah ini bisa diaplikasikan.

1. Rental mobil / antar-jemput anak sekolahJika ada kendaraan seperti mobil atau motor, kenapa tidak dimanfaatkan untuk disewakan ketimbang digunakan sendiri. Lantaran hanya bersifat sementara, tawarkan saja kendaraan untuk disewakan kepada tetangga atau lingkungan sekitar.

2. Jadi SopirJika mengantongi SIM A dan SIM C, tidak ada salahnya untuk menawarkan jasa sebagai sopir dadakan atau temporer. Carilah info sebanyak-banyaknya tentang kebutuhan sopir ini.

3. Jual barang bekasPeriksa perabotan dirumah. Kira-kira apakah ada yang sudah tidak digunakan tapi masih bernilai bagi orang lain. Sebut saja mesin jahit, koran bekas, lemari, barang hiasan dan sebagainya. Bisa ditawarkan kepada tukang loak ataupun dijajakan lewat online

4. Sewa kamar rumah atau garasiUsaha properti kos-kosan lumayan jadi solusi untuk mendapatkan uang tambahan. Terlebih lagi rumah anda dekat dengan kampus atau tempat bisnis. Begitupula dengan garasi rumah. Anda bisa menawarkan kepada teman atau tetangga yang membutuhkan tempat memarkirkan kendaraannya.

5. Bisnis sampinganZaman sekarang merupakan zama online. Cobalah aktif diforum jual beli seperti facebook, youtube, instagram dan lainnya. Lakukan riset mengenai barang yang sering dicari orang. Biar praktis, lebih baik barang yang dijual dimensinya kecil biar mudah dikirim.
Demikianlah, 5 tips cara cari uang tambahan untuk mereka yang tidak punya keahlian spesifik.
Regards
Kampus Bit

You may like these posts